Hari Pertama dan Kedua dalam Seleksi dan Orientasi Pilar Sosial Berprestasi Tingkat Nasional 2017 diramaikan oleh perwakilan pilar sosial dari seluruh provinsi di Indonesia.
"Saya, Karang Taruna Asta Dharma sudah bertemu dan bersosial bersama karang taruna lainnya. Mereka adalah orang-orang yang hebat, dan tentunya kita juga Karang Taruna Asta Dharma sudah hebat bisa bergabung bersama mereka semua dalam orientasi pilar sosial tingkat nasional ini.", ungkap Agus Saratama, Ketua Karang Taruna Asta Dharma.
Kegiatan orientasi ini diisi dengan kegiatan dinamika kelompok oleh Tim ADOX bersama Ferry Curtis dan pembahasan teknis penilaian untuk semua masing-masing kategori. Selama kegiatan dinamika kelompok berlangsung, seluruh pilar sosial yang tergabung dalam orientasi ini diberikan motivasi dan dibekali wawasan mengenai kepemimpinan dalam berorganisasi.
Setalah dinamika kelompok selesai, Penilaian pilar sosial nantinya akan dilakukan secara terpisah, berdasarkan kategori, yaitu kategori PSM, TKSK, TAGANA, Karang Taruna dan LKS/ORSOS yanng akan diadakan setelah orientasi berakhir.
0 komentar: